Notification

×

Kapolresta Barelang Ajak Sejumlah Awak Media Bersinergi Untuk Kebaikan

Sabtu | Januari 15, 2022 WIB Last Updated 2022-01-16T05:19:02Z




Pelitakota.Com| Batam, Kapolresta Barelang KBP Nugroho Tri N, SH, SIK, MH yang baru saja menjabat sebagai Kapolresta Barelang yang baru, menghadiri silaturahmi dengan Sejumlah awak media di kota Batam, Sabtu (15/01/2022).


Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Wakapolresta Barelang, para PJU Polresta Barelang dan jajaran Polsek Polresta Barelang, Ketua PWI Kepri, Ketua SMSI Kepri dan Ketua IJTI Kepri bertempat di Mapolresta Barelang.


Ketua PWI Kepri, Chandra Ibrahim, dalam sambutannya mengatakan bahwa kota Batam memiliki letak geografis yang strategis yang merupakan pertaruhan industri dan pariwisata.


Oleh karena itu, ia mengatakan perlunya keamanan untuk menjaga wilayah tersebut. Hal ini kata Chandra tidak terlepas dari peran Polri dalam hal ini Polresta Barelang, serta kerja sama dengan media dalam memberitakan capaiannya.


“Batam merupakan kota pertaruhan internasional, industri dan pariwisata yang perlu keamanan. Batam perlu diberikan concern penuh, oleh karena itu peran Polri dan kerjasama dengan media sangat diperlukan,” ucap Chandra.


Hal yang sama juga disampaikan oleh Ketua IJTI Kepri, Gusti Y Nosa yang mengatakan bahwa kerjasama antara jurnalis dengan institusi Polri sangat diperlukan. Namun berbeda dengan media lain, Oca menyebut khusus untuk TV, narasumber harus bertemu langsung dengan jurnalisnya.


“Jadi maaf saja pak, kalo nanti akan direpotkan oleh kami, karena kami menggunakan audio visual, makanya harus bertemu langsung dengan narasumber, dan narasumber yang baik itu bisa menyediakan waktu untuk dikonfirmasi,” ungkapnya yang biasa dipanggil Oca.


Sementara itu, Kapolresta Barelang, KBP Nugroho, menyampaikan terimakasih kepada awak media yang hadir dalam undangan yang diberikan. Ia sedikit menceritakan tentang perjalanannya sejak lulus Akpol pada tahun 2000 silam, hingga menjadi Kapolresta Barelang.


Usai menceritakan kisahnya, Nugroho mengajak awak media untuk bersinergi dengan institusi Polri dalam menjaga kondusivitas kota Batam. Karena menurutnya, media merupakan corong untuk menyebarkan informasi kepada masyarakat.


“Tapi saya juga berpesan kepada media agar memberikan sesuatu yang berdasarkan fakta dan bisa dipertanggungjawabkan, jangan nantinya jadi berita hoax,” tuturnya.


Lebih lanjut, Nugroho juga mengatakan bahwa dirinya yang nantinya akan memimpin Polresta Barelang juga tidak anti terhadap kritik, asalkan kritik yang bersifat membangun.


“Saya harap kedepan kita bisa bersinergi, kita pihak kepolisian tidak anti kritik khususnya demi kemajuan institusi Polresta Barelang. Silahkan kritik, tentu kritik yang membangun untuk kedepan lebih baik lagi,” tutupnya.(***)