Notification

×

Rudi Serahkan Cadangan Beras Pemerintah untuk Warga Batam

Senin | November 06, 2023 WIB Last Updated 2023-11-06T11:17:47Z

Wali Kota Batam M. Rudi bersama Sekda Jefridin, saat menyerahkan CBP kepada warga. 


Pelitakota.com|Batam, Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, menyerahkan secara simbolis cadangan beras pemerintah (CBP) kepada masyarakat Batam, Senin (6/11/2023).


CBP tersebut merupakan Program Pendistribusian Bantuan Pangan Tahun 2023 Tahap 2 bersama PT Pos Indonesia di Kantor Pos Batam Centre.


“Ini kehadiran pemerintah di tengah masyarakat,” ujar Wali Kota.


Ia berharap, dengan bantuan itu bisa membantu serta mampu meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.


“Kami (pemerintah) bagian dari bapak dan ibu dan kami memperhatikan masyarakat semampu kami,” katanya.


Selain untuk meringankan beban masyarakat, bantuan ini juga sebagai langkah pemerintah dalam mengendalikan inflasi daerah.


“Selain CBP, program lain juga ada sembako subsidi dan sembako gratis untuk mengendalikan inflasi di Batam,” ujarnya.


Sementara itu, General Manager KCU Batam PT Pos Indonesia, Hemat Firdaus, melaporkan bahwa penerima CBP di kota Batam sebanyak 35.734 penerima dengan total 340 ton beras.


“Tugas kami menyalurkan cadangan beras pemerintah ini lancar. Amanah ini penunjukan dari pemerintah dan sudah dilaksanakan dengan baik,” ujarnya.(mcb)